KONSEP EER
Model EER adalah model Entitiy
Relationship yang ditambah kemampuan semantiknya dengan beberapa konsep yang
lebih kompleks.
Enhanced
Entity Relationship (EER) =
Entiy
Relationship (ER)
+
Generalization, Spesialization,
Categorization
SUPERCLASS &
SUBCLASS
Misalnya seorang karyawan akan dikategorikan menjadi 4
kelompok :
·
Subclass merepresentasikan entity
yang sama dengan superclass, namun memiliki peran spesifik tertentu.
·
Entity dalam subclass merupakan
anggota superclass, namun tidak sebaliknya.
Relationship Superclass dan Subclass
Superclass/Subclass Relationship adalah relationship antara
sebuah superclass dengan salah satu subclassnya.
Contoh:
Karyawan / DBA, Karyawan / System Analyst
Disebut juga dengan IS-A relationship
:
·
DBA IS AN Karyawan
·
System Analyst IS AN Karyawan
SPECIALIZATION
Spesialisasi adalah proses mendefinisikan himpunan
subclas-subclass dari sebuah entity type (Superclass).
·
Dilakukan berdasarkan karakteristik
tertentu yang dapat membedakan entity pada Superclass.
·
Suatu Superclass dapat memiliki
beberapa spesialisasi berdasarkan karakteristik yang berbeda.
Contoh:
DBA, Programmer, System Analyst adalah spesialisasi dari KARYAWAN berdasarkan
jenis pekerjaannya Karyawan_tetap dan Karyawan_kontrak adalah
spesialisasi dari KARYAWAN berdasarkan status karyawan.
GENERALIZATION
Generalisasi
Proses pendefinisian subclass-subclass yang disatukan menjadi entitas superclass
tunggal berdasarkan karakteristik umum. Contoh: Subclass Mobil dan Truk dapat
digeneralisasikan menjadi Superclass KENDARAAN berdasarkan atribut umum seperti
Kd_Kend, Harga, No_Lisensi.
CATEGORIZATION
Kategorisasi à Proses pendefinisian suatu subclass ( disebut
kategori) yang memiliki lebih dari satu superclass yang berbeda.
Contoh :
·
Kategori PEMILIK yang
merupakan Subclass dari gabungan Orang, Bankdan Perusahaan.
·
Kategori KENDARAAN-TERDAFTAR yang
merupakan Subclass dari gabungan Mobil dan Truk.
CONTOH DIAGRAM EER :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar